kejar aku.. ^_^

Selasa, 01 Maret 2022

My First Sun

 


Yasmin Putri Disha...lahir 9 juli 2018, tepatnya satu tahun setelah pernikahan kami dia hadir mengisi kehidupan kami. menemani hari-hari yang melelahkan menjalani peran baru sebagai seorang ibu..awal kehadirannya begitu mengesankan..lahir tanpa ditemani suami, menjalani proses lahiran Sesar sampai begadang malam-malam..sungguh pengalaman yang luar biasa...BERAT...wkwkwkwk... dan sekarang..dia sudah memasuki umur empat tahun...sungguh tidak terasa..hari-hari berat pada saat awal-awal berlalu begitu saja...

well, nama Yasmin Putri Disha, jika dimaknai secara harfiah bermakna bahwa "yasmin" adalah putri (anak perempuan) dari kami, Disha adalah gabungan dari kedua nama panggilan ayah dan ibunya. namun jika diterjemahkan lebih dalam lagi, nama itu adalah selipan do'a dan harapan kami untuk dia kelak. Yasmin (jasmine) bermakna sekuntum bunga melati, dari kata ini saya berharap kelak dia menjadi seorang putri yang rupawan, memiliki wajah yang anggun dan berwibawa seperti bunga melati. sementara Putri Disha bermakna bahwa kelak dia tidak hanya memiliki wajah yang rupawan, tetapi juga jiwa yang bijaksana karena kelak sebagai anak pertama dia akan menjadi pilar untuk keluarga. dan menariknya, saya teringat akan nama dari seorang putri di sebuah tokoh film "Alladin", belakangan saya mengetahui bahwa tokoh putri yasmin bukanlah hanya seorang putri raja, melainkan juga pewaris tahta kerajaan. jadi dapat dipastikan bahwa karakter yang diharapkan dari tokoh putri yasmin. 

namun, terlepas dari makna nama yang kami berikan untukmu, sebagai  orangtua hanya bisa berharap kelak kamu menjalani kehidupan mu dengan bebas dan bahagia. kehidupan mu adalah milik mu, jalani sesuai keinginan mu. meski nanti akan ada masa dimana sebagai orangtua, hal-hal yang dinamakan egois akan sering terdengar dan menghiasi perjalanan hidup mu...terlebih lagi, sebagai ibu yang melahirkan..jadi....jadilah seseorang yang memiliki mental yang kuat dan tahan banting..seperti yang diharapkan dari nama mu...tak apa, sesekali kamu merasa keras kepala..karena bagian itu kamu dapatkan dari kami berdua..juga tak apa sesekali kamu merasa bahwa tidak ada yang bisa menahan keinginan mu...karena yang tahu terbaik untuk mu adalah diri kamu sendiri..tugas kami hanyalah membantu dan mengarahkan langkah mu agar tidak tersesat dalam melangkah. 

Rabu, 13 Desember 2017

"Saya Terima Nikah-nya..........."

04_06_2017.... pada akhirnya kami telah disatukan dalam sebuah ikatan pernikahan. sungguh perjalanan yang cukup panjang untuk mencapai titik ini. serasa melihat sebuah lembaran buku dongeng yang pernah ku ceritakan. Hari itu, tepat pada malam jum'at, Dia melakukan ikrar sumpah di hadapan orang tua dan Tuhan, serta disaksikan oleh banyak tamu yang hadir. 
"saya terima nikahnya..........." serangkaian kata itu cukup membuktikan bahwa engkau benar-benar tidak pernah main-main sedari awal kita bertemu. Bahwa janji-janji yang selama ini aku anggap hanya gombalan belaka, ternyata benar-benar engkau buktikan. Serasa hati tersentuh......





Sebenarnya, tak banyak yang terlalu diharapkan oleh kebanyakan wanita di dunia ini. Namun, ada satu hal yang benar-benar membuat ku takjub terhadap apa yang telah engkau lakukan. Bahwasannya, engkau benar-benar berjuang dengan segala tenaga untuk merealisasikan ucapan-mu. yup, sebagai point + bahwa laki-laki yang benar-benar ku cintai..laki-laki yang ku pilih sebagai pendamping hidup ku, adalah seseorang yang benar-benar bertanggung jawab atas ucapannya...dan tentu saja hal tersebut mem buat ku percaya..bahwa kelak aku akan mengarungi hidup yang lebih baik lagi dengan mu.....

Senin, 20 Maret 2017

To the beautiful you....

Lama tak bersua. kesibukan dengan perkara tugas dan sebagainya di kampus membuat ku tak berselera berkicau di blog ini. yah, tak apalah..sebentar lagi..tinggal berusaha sedikit lebih keras lagi untuk bisa kelar dari beban yang sedikit lebih berat ini. hmmm, tak terasa dua tahun berjalan begitu cepat, lebih tepatnya misi meraih cita-cita ini bisa juga sampai mendekat di garis finish. kerja keras yang cukup memakan energi serta pikiran. anyway, sebenarnya yang ingin diceritakan bukan hal mengenai kuliah sih. mungkin karena kuliah juga yang nomor satu "juga" untuk saat ini, jadi mungkin agak kebawa juga.
well, tadinya sempat ingin mengeluarkan uneg2 disini, tapi ya sudahlah, lupa juga mau ngomong apa. lebih jelasnya, otak lagi tak kuasa menampung dua beban sekaligus. Yet, apalah daya, sikon mengharuskan dua2nya berjalan beriringan. dan baiklah, kita mulai. 
Kuliah, saat ini sudah memasuki tahap akhir dari usaha mengejar gelar Master. dan alhamdulillah proposal sudah siap untuk maju sidang. sebenarnya, sidang proposal sudah ku lakukan pada akhir desember kemarin, namun karena berbagai hal dan fatalnya kesalahan tehnik, hingga mengharuskan lagi untuk ujian ulang. awalnya sempat stress. secara untuk masuk ke tahap sidang 1 aja susahnya minta ampun..ngejar2 dosen tiap hari. alhasil, untuk mencapai tahap ujian ulangpun intensitas "ngejar" nya semakin melaju dengan kecepatan super. hari ini direvisi, besok langsung diserahkan lagi hasil revisinya. begitu seterusnya. dan alhasil, meski ujian diundur, kesempatan emas datang secara tiba2. ada tawaran mengikuti penelitian hibah dari kampus, yang hasilnya akan diseminarkan di seminar internasional dengan pilihan negara di luar Indonesia. Wow..tanpa ragu, Jepang menjadi negara incaran untuk saat ini. yahhh meskipun untuk saat ini masih tahap perancangan dan penyusunan. semangat sajalah. wkwkwwkw....
dan tepat tiga hari yang lalu, akhirnya proposal ku sudah siap untuk diujikan lagi. semangat!!!!! 

dan.....Menikah...lama sudah kata ini menjadi misteri. akhirnya menunjukkan jejak untuk ditelusuri. lebih tepatnya, jalan menuju bingkai ini telah diluruskan oleh yang maha pencipta.

Ku akui, jalan menuju mu tidaklah mudah ku lewati. banyak rintangan, cobaan. terkadang jatuh, kadang menyerah, kemudian bangkit lagi. seperti menanam bawang di musim hujan. mustahil tetapi bisa juga tumbuh dengan indah. kata-kata ini, setahun yang lalu masih terdengar syahdu di telinga. namun kenapa sekarang terdengar hambar? mungkin sudah saatnya berpikir logis dan beralih ke logika. pikiran "mellow" ini sudah saatnya disimpan. bisa dibayangkan tak akan ada waktu untuk hal-kekanakan begini kelak. karena saat ini yang "nyata" sudah terlihat. tak ada yang indah bukan?

well, dua hal di atas sedang beradu keras untuk mengintari otak saat ini. semangat sajalah.

Rabu, 20 Juli 2016

Pembaharuan

USANG...begitulah kiranya yang ingin ku deskripsikan pada blog ku ini...sekian lama fakum terlihat seperti akan menjamur...hihihi...sekedar ungkapan sih...hanya perasaan...yang sebenarnya mau sampai seribu tahun lagi pun bentuk dan warnanya akan tetap seperti ini...namanya juga dunia maya..jadi hanya perasaan dan sejauh ingatan saja yang membuatnya usang....
berbicara mengenai waktu...blog ini bisa ku katakan pengkait antara waktu ku sekarang dan yang lalu...amazing...meski tak seberapa setidaknya goresan goresan yang ada disini sedikit bisa mengembalikan haluan ingatan-ingatan yang berlalu...ingatan yang mulai usang....iyap...memang tak seharusnya kembali kan..?tapi setidaknya menjadi reminder bahwa masa-masa itu pernah dilalui....menjadi acuan..bahwa aku..kita...dan semua...benar-benar berbeda di waktu sekarang...membuat ku yakin bahwa manusia itu selalu tumbuh dan berkembang sampai akhir hayat...berubah menjadi lebih baik atau sebaliknya...
(tersipu)...tahun berganti..hari kemarin pun sudah berlalu....sedikit mengorek lagi awal dari perjalanan sampai ku ke sini...tak sedikit senyum dan tawa yang ku tuangkan...dan tak sedikit pula tangis yang ku gerai...perasaan sangat bahagia...perasaan sangat sedih...menyatu dalam dinding yang sedang ku ukir...membuat terlena...terjepit..namun bangkit lagi....begitu seterusnya....ada benarnya...tuhan mengirimkan seseorang pada kita dengan satu alasan ...dan alasan itulah kenapa aku bisa berada disini..saat ini....should i talk more?sebenarnya tak ada yang pasti yang bisa ku bicarakan...karena ku sadar,,ku bukan segalanya yang tahu...meskipun itu sendiri tetang ku...iyap...aku tak tahu..dan tidak mau sok tahu lagi...karena ternyata...apa yang sebenarnya ku ketahui..tidaklah murni kenyataan dari apa yang telah ku ketahui...karena sebenarnya..makna pada sebuah pernyataan, maupun kebenaran yang ada pada sebuah pernyataan..tak selamanya berada pada apa yang terlihat pada pernyataan itu sendiri...ada semacam makna yang memang sengaja disembunyikan..sengaja disamarkan...( that's human language)
memang apa yang terjadi???well, tak bisa ku pastikan dengan jelas pula...bahwa waktu ku yang ku buang, ternyata memang ku buang dengan cuma2...dan bodohnya aku tak pernah tahu...tak pernah menyadari...bahwa jauh diujung sana...ada yang selalu menemani ku..mendengar semua keluh kesah yang ku tuangkan...mendengar dan menjawab apa yang seharusnya ku butuhkan....aku tak pernah tahu di saat itu....yang membuat ku sekarang cukup paham...mengapa kiranya cerita ku selanjutnya seperti ini...dan mengapa harus aku..?sekarang aku benar-benar paham jawaban atas pertanyaan itu....pertanyaan yang membuat ku hampir gila mencari jawabannya....bahkan membuat ku benci sebenci bencinya...
dan satu yang pasti.....bahwasannya..selama ini..aku hanya membual...sok mengetahui segalanya...


Senin, 30 November 2015

Resah

siapa yang pernah menginginkan untuk berulang kali berhadapan dengan Rumah Sakit?atau sekedar lewat ruang UGD yang penuh dengan orang-orang yang butuh akan perhatian khusus secepatnya. dalam diam aku sering bertanya....dan dilain hal..siapa yang tak pernah menginginkan untuk bisa masuk di salah satu perguruan tinggi ternama?bahkan menjadi bagiannya saja sudah cukup membuat mu merasa spesial untuk didengar...namun aku...merasakan kedua hal itu dengan frekuensi yang sama...antara ketakutan,,dan sulit menerima kenyataan....iyah..masuk UGD...sama halnya dengan berada ditempat yang tak pernah terbayang dan ku rindukan..bahkan untuk berhayal sekalipun..sekalipun tidak...terlebih lagi untuk bersekolah ditempat dimana hampir sebagian besar orang-orang bermimpi mendapatkannya.

rasa takut..cemas...teramat mendalam ketika pertama kali ku pijakkan kaki ku kesini..aku seperti berada ditengah tengah hamparan padang pasir luas...pekat..kosong..hampa...meski pada kenyataannya semut manusia bergelimang dimana mana. aku tak punya kendali untuk menahan rasa takut dan cemas itu. .seperti alur yang menakutkan...

sesekali aku ingin berlari..melepas semua...karena aku memang tak pernah menginginkan untuk disini...tempat ku bukan disini...dan aku berdo'a untuk itu...tapi......detik dan waktu selalu berbisik..membuat ku tersadar..bahwa inilah kenyataan....terngiang terus menerus di telinga ku..serasa berbisik "selamat datang di dunia yang nyata".....selamat datang pada real action world...

desir angin sepoi melambai...membelai helaian rambut ku yang terlepas...iyah..aku tak mungkin harus menyerah sampai disini...pernah ingat permainan catur bukan?bahwa ketika kamu telah melangkahkan salah satu pionnya..itu artinya sulit bagi mu untuk mundur dalam permainan...maju sulit..mundurpun sudah tidak mungkin...sekarang....satu hal yang memang perlu kamu ketahui...mimpi dan kenyataan memang berada pada dua sisi dalam satu tempat..namun...atmosfir yang akan dirasakan sangat jauh berbeda....now what?ayolah dyan...jangan mundur sampai disini...insyaallah akan kau temukan satu titik cahaya di depan sana.....tak pernah ada malam tanpa siang...cukup kau siapkan diri untuk "Terbiasa"....terbiasa akan pergantian cahaya yang akan kau jalani untuk hari-hari kedepannya..........

atau mungkin....."bisa jadi segala sesuatu yang tak kau sukai, malah terbaik untuk mu"....Amiin....ya Rabb.......

my music

burung terbang